Thursday, March 14, 2013

Feng Shui Untuk Ruang Kerja


Banyak yang menyakini, ajaran Feng shui sangat mengutamakan keharmonisan antara air, udara dan bumi yang merupakan unsur utama dalam kehidupan. Jika unsur-unsur tadi di bentuk dengan baik, rejeki dan kesehatan otomatis akan mengalir bagaikan air. 

Takheran, banyak orang mendalami juga menerapkan ilmu FengShui dalam kehidupannya sehari-hari. Terutama bagaimana mereka menerapkannya dalam menata ruangan dengan harapan nilai positif. Dalam hal ini menata interior ruang kerja lewat ilmu Feng Shui. Keberhasilan seseorang diyakini adalah bagaimana menata prosesnya, tentu bagaimana membentuk kenyamanan ruang kerjanya terlebih dahulu. 

Lalu langkah apa yang harus di lakukan agar ruang kerja terasa nyaman bagi si pemiliknya saat beraktivitas di ruang tersebut.

Atur posisi meja kerja, Banyak orang menempatkan ruang kerjanya berada di sudut ruang dengan alasan privasi. Tentunya bukan hanya itu saja. Ada baiknya letakkan posisi meja kearah datangnya sinar matahari. Cahaya diyakini dapat mengalirkan energy atau kekuatan pada tubuh dan pikiran saat bekerja.

Jangan membelakangi jendela atau duduk menghadap dinding. Posisi ini dianggap buruk, jika tidak ada pilihan lain, cobalah menghalau energy negatifnya dengan memasang lukisan atau gambar pada dinding di belakang anda. Jika anda terpaksa duduk membelakangi jendela, letakkan cermin kecil di atas computer atau di atas meja, sehingga pengaruh buruk jendela dapat dihindari. 

Jika di belakang kursi ada rak buku terbuka tanpa penutup, sebaiknya ubah posisi duduk anda. Rak terbuka diyakini akan menangkap semua chi (energy kreatif dari tubuh) selama anda bekerja seharian. Jika anda tidak mengubah posisi duduk anda, maka daya kreatif anda akan terhambat. 

Sebaiknya tidak meletakkan cabinet pada bukaan pintu, agar pintu terbuka lebar sehingga tidak menghalangi pergerakan chi dalam ruang kerja anda. Perhatikan perletakkan computer di meja kerja.
Karena computer memiliki energy besar terhadap daya kerja anda. Letakkan senyaman mungkin dan hindari aksesori berlebihan di atas meja. 

Letakkan vas bunga kecil dekat meja. Selain dapat terkesan indah dan segar, vas bunga diyakini dapat menyerap radiasi elektromagnetik sehingga dapat meningkatkan produktivitas anda saat bekerja. Pajang foto orang-orang tersayang dengan meletakkannya figura.

Posisikan di sisi kanan meja. Pilihlah foto yang berkesan ceria sehingga dapat meningkatkan semangat kerja. Karena keberadaannya tersebut juga melambangkan keharmonisan suatu hubungan erat anda dan keluarga. Letakkan pesawat telepon di sisi yang mudah dijangkau, jika tidak akan menimbulkan rasa ketidak nyamanan saat bekerja. Dari banyak optional penataan meja yang baik. Penataan tersebut juga akan berpengaruh pada gerak aktivitas anda.

Dedy Mulyadi

Sumber :  http://www.nagajayabatam.com/component/content/article/57-berita-properti/129-feng-shui-untuk-ruang-kerja.html