Thursday, February 17, 2011

Manfaat Tanaman Sambang Darah untuk Pengobatan dan Kesehatan


Nama ilmiah : Excoecaria cochinchinensis Lour.
Nama daerah : ki sambang, remek daging
Nama asing : ji wei mu (Cina)
Khasiat untuk pengobatan
1) Disentri
Petiklah 15 lembar daun sambang darah. Cuci hingga bersih sebelum direbus dengan 3 gelas air bersih. Perebusan dilakukan hingga air yang tersisa sekitar 2 gelas. Air tersebut kemudian didinginkan dan disaring. Air saringan dapat digunakan 2 kali minum.
2) Muntah darah
Satu genggam daun sambang darah dipetik, lalu ditumbuk halus. Tambahkan sedikit garam dan 1/2 cangkir air minum. Aduklah lalu peras cairan ini dengan kain yang bersih sebelum diminum.
3) Perdarahan haid berlebihan
Minum air rebusan beberapa ranting daun sambang darah segar.
4) Perdarahan setelah bersalin ataupun keguguran
Ambillah 1,5 jari tangan akar sambang darah dan cuci hingga bersih. Rebus dengan 2 gelas air minum hingga tinggal 1 gelas. Air rebusan ini dibagi untuk 2 kali minum sehari.
5) Luka berdarah
Tumbukan daun sambang darah ditempelkan pada bagian yang sakit.

Sumber : http://www.klipingku.com/2009/09/manfaat-tanaman-sambang-darah-untuk-pengobatan-dan-kesehatan/