Stop Anti Lengket! Buktikan Dengan Gosok Cosmos Harmond Terlama |
Jakarta, Bekasinews.com. – PT STAR COSMOS PT Star Cosmos adalah pelopor perusahaan perlengkapan rumah tangga elektronik yang menciptakan ide-ide produk yang kreatif dan inovatif yang sudah melayani masyarakat Indonesia selama 32 tahun. Hari ini, PT Star Cosmos kembali memperkenalkan inovasi terbaru untuk peralatan rumah tangga yaitu Cosmos Harmond Rice Cooker yang telah sekitar 2 tahun beredar di pasar Indonesia. FAKTA Panci Anti Lengket / Non Stick Fakta yang saat ini terjadi di pasaran adalah rice cooker yang beredar 99% di dominasi oleh rice cooker yang menggunakan ’non-stick’ atau anti lengket. Seperti di ketahui bahwa ’non-stick’ adalah lapisan pada panci rice cooker agar nasi tidak lengket sehingga mudah untuk dibersihkan. Namun bahaya rice cooker yang masih menggunakan lapisan zat kimia PFOA ( Perfluoro Octanoicid Acid ). PFOA adalah bahan kimia yang tidak dapat terurai dalam tubuh manusia, sehingga sangat berbahaya jika terkonsumsi, sedangkan anti lengket atau ’non-stick’ tersebut adalah lapisan yang dengan mudah dapat terkelupas ketika dibersihkan sehingga akan tercampur dengan nasi yang di masak hingga terkonsumsi oleh kita. Dan jika hal ini terjadi secara terus-menerus bisa menimbulkan berbagai penyakit berbahaya. Dengan demikian penggunaan untuk jangka waktu lama, zat kimia dan lapisan besi berbahaya tersebut akan menjadi racun yang masuk ke dalam tubuh kita. Solusi Cosmos Cosmos dengan Teknologi Harmond – ’As Hard As Diamond’ Inovasi terbaru Cosmos, rice cooker dengan teknologi HARMOND. COSMOS HARMOND adalah rice cooker COSMOS dengan panci yang diproses dengan teknologi khusus dan di dinginkan ke temperatur mendekati 0 derajat celcius, membuat panci dengan teknologi HARMOND anti gores, lebih tahan lama, dan lebih sehat karena tidak menggunakan lapisan anti lengket atau ’non-stick’ yang dapat terkelupas dan terkonsumsi. Teknologi HARMOND merupakan bahan ”FOOD GRADE” (tidak menimbulkan reaksi kimia dan racun bagi makanan). Mengapa Rice Cooker COSMOS HARMOND disebut menggunakan Panci Sehat? Panci COSMOS HARMOND tidak menggunakan lapisan anti lengket, sehingga tidak ada bagian yang dapat terkelupas. Jadi, kita tidak perlu was – was ada zat besi atau bahan kimia yang akan kita konsumsi. Baik pada saat memasak nasi, maupun ketika mengkonsumsi nasi tersebut. Hal ini telah dan dapat dibuktikan dengan menggosok panci Rice Cooker Cosmos Harmond dengan sikat besi, dijamin tidak akan ada bagian yang terkelupas. Namun lebih dari itu, Rice Cooker Cosmos Harmond juga telah di buktikan untuk pertama kalinya di Indonesia dengan melewati rangkaian tahapan berbagai hasil tes di antaranya melalui uji kelayakan mutu pada Balai Pengujian Mutu Barang Ekspor & Impor – Direktorat Pengawasan dan pengendalian Mutu Barang di Direktorat Jenderal Perdagangan Luar Negeri, Departemen perdagangan Republik Indonesia dan barang serta lulus tes uji kandungan logam berbahaya di Laboratorium Afiliasi – Fakultas MIPA, Departemen Kimia, Universitas Indonesia. Mengapa Rice Cooker COSMOS HARMOND Sedikit Lebih Lengket? Panci Rice Cooker Cosmos Harmond sedikit lebih lengket karena tidak diberikan lapisan tambahan, sehingga tidak akan ada lapisan yang bisa terkelupas. Untuk panci Anti lengket / ‘Non Stick’ di berikan lapisan Anti Lengket yang dapat terkelupas dan terkonsumsi. Namun panci Rice Cooker Cosmos Harmond lebih tidak lengket dibanding panci alumunium biasa. Kampanye ’Stop Anti Lengket’ buktikan dengan Gosok Cosmos Harmond Terlama! Sebagai sosialisasi dan edukasi dari produk terbaru Rice Cooker Cosmos Harmond, PT.Star Cosmos melakukan kampanye komunikasi pemasaran secara terpadu dan spartan selama kurang lebih 1,5 bulan di 5 kota besar yang di awali dari kota Surabaya, Yogyakarta, Semarang, Bandung dan berakhir di Jakarta sebagai acara utama kampanye ’Stop Anti Lengket’ buktikan dengan ’Gosok Cosmos Harmond’. Ajang pembuktian ”tanpa lapisan anti lengket” yang di perlombakan dengan memperebutkan hadiah mobil, motor, uang tunai, ratusan Rice Cooker Cosmos Harmond serta memecahkan 2 rekor MURI sekaligus yakni lomba goyang sambil gosok dan replika rice cooker terbesar di tenggarai pula sebagai yang pertama di dunia. Mega kampanye ’Stop Anti Lengket Buktikan dengan Gosok Cosmos Harmond Terlama!’ yang melibatkan peserta lebih dari 1.000 orang ini di targetkan sebagai kampanye edukasi yang bersahabat, dekat dengan konsumen serta menghibur. Diharapkan masyarakat atau konsumen tanpa mengenal status, latar belakang apapun dapat memahami akan pentingnya kesehatan terlebih bagi generasi mendatang selain sebagai bagian untuk mendukung kampanye program pemerintah ’Menuju Indonesia Sehat 2010’. Melalui ajang ini, Cosmos Harmond telah membuktikan bahwa Cosmos Harmond adalah rice cooker sehat tanpa lapisan anti lengket. Karena setelah di gosok dengan menggunakan sikat selama 100 jam lebih melalui event roadshow di 5 kota besar tetap tidak ada lapisan yang terkelupas. Hal ini tidak saja menjadikan PT Star Cosmos sebagai perusahaan yang hanya sekedar berorientasi pada profit semata tapi dengan teknologi, inovasi serta sumber daya manusia yang berkualitas dan komitmen tinggi untuk senantiasa memberikan yang ’terbaik’ bagi konsumen dan masyarakat Indonesia pada khususnya. ’Cosmos Pioneer...Caring with New Innovation’, |
Source :