Thursday, May 19, 2011

Air ES Menyebabkan Gemuk


Bukan saja anjuran meminum air panas selepas makan, tetapi berhubungan dengan SERANGAN JANTUNG!!!!.
Secara logik, mungkin ada kebenarannya. . Orang-orang China dan Jepang mengamalkan minum teh panas sewaktu makan. dan bukannya air ES.
Mungkin sudah tiba masanya kita meniru kebiasaan minum air panas / hangat sewaktu menikmati hidangan!!!!
Kita tidak akan kehilangan apa-apa... malah  akan mendapat faedah dari kebiasaan ini.
Kepada siapa yang suka minum air ES, artikel ini sesuai untuk anda baca. 
Memang enak dan segar minum air ES selepas makan, tetapi akan berakibat fatal !! 

Walau bagaimanapun, Air ES akan membekukan makanan berminyak
yang baru kita makan.  Ia akan melambatkan proses pencernaan kita.  
Bila lemak-lemak ini terbentuk di dalam usus, ia akan menyempitkan banyak saluran dan lama kelamaan ia akan  menyebabkan lemak berkumpul dan kita semakin gemuk dan  menuju  ke arah mendapat berbagai PENYAKIT.
Jalan terbaik...adalah untuk minum sup panas atau air PANAS/hangat selepas makan. 

Sumber : http://www.sinergifitness.com/site2/kumpulan-artikel-fitness-a-kesehatan/34-artikel/97-air-es-menyebabkan-gemuk

Minum Kopi Terbebas Kanker Prostat ?

INILAH.COM, Jakarta - Siapa bilang kopi berdampak buruk bagi kesehatan? Sebuah penelitian menyebutkan sering mengkonsumsi kopi bagi pria bisa mengurangi risiko terkena kanker prostat hingga 60 % .

Para peneliti dari Harvard School of Public Health menjelaskan, pria yang mengkonsumsi kopi sebanyak enam gelas atau lebih per hari akan menghadapi 60% risiko lebih rendah terserang kanker dan 20% lebih rendah dalam menghadapi pembentukan jenis kanker prostat dibandingkan dengan orang yang tidak minum kopi.

Bahkan cuma satu sampai tiga gelas per hari pun berkaitan dengan risiko 30% lebih rendah dalam perkembangan kanker prostat yang mematikan.

"Tak banyak studi secara khusus telah mengkaji hubungan konsumsi kopi dengan risiko kanker prostat yang mematikan, bentuk penyakit yang paling penting dicegah,"  kata Wilson, seorang peneliti di epidemiologi di Harvard School of Public Health, Boston seperti dikutip dari News.yahoo.

Dampaknya sama apakah kopi itu berkafein atau tidak, sehingga para peneliti menduga risiko yang lebih rendah dapat berkaitan dengan manfaat antioksidan dan antiradang pada kopi.

Kanker prostat adalah bentuk kanker yang paling umum ditemukan pada pria di AS, tapi tak selalu mematikan.

Pemeriksaan darah dapat mendeteksi kanker itu pada tahap dini, dan kanker itu dapat dikategorikan dalam apa yang dikenal sebagai skor Gleason makin tinggi skornya, makin mungkin kanker tersebut menyebar.

Ada 16 juta penyintas kanker prostat di seluruh dunia, dan satu dari enam pria di Amerika Serikat akan terserang kanker prostat selama hidup mereka. Faktor risiko secara khusus berkaitan dengan makanan Barat, yang kaya akan lemak, keturunan, alkohol dan pajanan terhadap bahan kimia.

Untuk penelitian ini, tim Wilson mengumpulkan 7.911 pria AS yang melaporkan setiap empat tahun berapa banyak kopi yang mereka minum dari 1986 sampai 2008. Selama proses studi tersebut, sebanyak 5.035 kasus kanker prostat dilaporkan, termasuk 642 kasus kematian, atau metastatik.

Risiko yang lebih rendah yang terlihat pada peminum kopi tetap ada bahkan setelah para peneliti mempertimbangkan faktor lain yang secara khusus mendorong risiko dan lebih sering terlihat pada peminum kopi dibandingkan orang yang tidak minum kopi, seperti merokok dan tak berolah-raga.

"Hal ini menambah bukti kopi tampaknya tidak berbahaya," kata Wilson.

"Telah terbukti, cukup konsisten, untuk dihubungkan dengan risiko rendah penyakit Parkinson, diabetes tipe 2 dan kanker hati. Ini adalah satu lagi ditambah potensi untuk minum kopi," tambahnya. [mor]

Sumber :  http://id.berita.yahoo.com/minum-kopi-terbebas-kanker-prostat-150900812.html

Friday, May 6, 2011

Cara Efektif Merampingkan Perut dengan Cepat


Perut LangsingIngin punya perut langsing? Bukan berarti Anda hams melatih otot perut setiap hari. Itu sih kuno. Cukup 2-4 kali seminggu, demikian saran Len Kravitz, Ph.D. dari IDEA Health & Fitness Association. Lebih efektif bila Anda melakukan latihan yang variatif, misalnya kombinasi latihan perut intensitas tinggi memakai mediball atau rubbing band, dengan latihan intensitas rendah seperti crunch.
Penelitian ilmiah menemukan prinsip mengusir lemak perut yang paling efektif: kombinasi latihan aerobik dan latihan beban, latihan otot perut, serta diet seimbang. Jika Anda cukup kuat berdisiplin dengan program ini, dijamin dalam beberapa bulan Anda bisa say goodbye pada lemak yang mulai ‘membukit’ di perut. Berikut ini beberapa hal penting untuk hasil latihan yang maksimal.
o Lakukan 60 sampai 90 menit aerobik sebanyak 3 – 5 hail per minggu. Agar pembakaran lemak lebih efektif, usahakan agar denyut jantung Anda berada di zona Exercise Heart Rate (HER), yaitu 70 sampai 85% dari Maximum Heart Rate (MHR) Anda. Cara menghitung MHR adalah 220 – umur. Jika Anda berumur 25 tahun, MHR Anda adalah 220 – 25 = 195 denyut per menit. HER Anda: 70% dari 195 = 136, 85% dari 195 = 165. Jadi HER Anda antara 136 – 165 per menit.
o Latihan beban minimal 2 hari per minggu. Latihan beban akan
menambah massa otot dan meningkatkan metabolisme.
o Latihan otot perut minimal 2 hari per minggu. Latihan beban akan menambah massa otot dan meningkatkan metabolisme.
o Latihan otot perut minimal 3 hail per minggu, seperti crunches, exercise ball crunches, bicycle exercise, dan side bridges. Latihan-latihan tersebut tidak hanya membuat ramping, tapi juga membentuk otot perut sehingga ketika lemak hilang, perut akan terlihat kencang.
o Sertakan latihan interval. Jika Anda jogging di lintasan lari out¬door, mulailah dengan melakukan sprint pada lintasan lurus dan berjalanlah saat lintasan membelok. Seiring dengan meningkatnya kebugaran, tingkatkan jarak sprint Anda. Beristirahatlah selama 1 sampai 5 menit di antara tiap sprint. Anda akan merasakan peningkatan kebugaran dan menghilangnya lemak perut dengan latihan jenis ini.
Bagi Anda yang sudah terbiasa joging, mungkin sudah mulai bosan dengan olahraga yang memang cenderung monoton ini. Untuk mencegah kebosanan, sedikit variasi ternyata punya efek yang besar terhadap tubuh Anda. Lari dengan dumbel misalnya. Tak hanya melatih kardio, tapi juga otot-otot tubuh terutama tangan. Tapi tetap perhatikan kemampuan tubuh Anda.

Hal yang harus diperhatikan

Otot perut terdiri atas empat kelompok, yaitu rectus abdominis, external oblique, internal oblique, dan transverse abdominis. Yang terpanjang adalah otot rectus abdominis, yang memanjang dari dasar tulang dada ke tulang panggul. Otot ini berperan saat kita melipat tubuh (sit-up), sedangkan otot eksternal dan internal ob¬lique membentang di bagian samping tubuh. Bentuknya yang bagus akan menambah keindahan tubuh. Dan, otot transverse abdominis akan berkontraksi saat kita batuk atau bersin.
Kekencangan perut dapat dijaga dengan melakukan latihan khusus untuk daerah itu. Tetapi, sebelum melakukannya, ada beberapa hal yang hams Anda perhatikan. Yang penting diketahui adalah apakah Anda punya masalah di bagian tubuh tertentu. Kalau ya, ada baiknya Anda memeriksakannya terlebih dahulu ke dokter.
Referensi
Seri Diet Korektif – Diet Atkins
Oleh Pangkalan Ide

Sumber : http://rachmadrevanz.com/cara-efektif-merampingkan-perut-dengan-cepat.html